IMAJILIVE.COM - Tim gabungan Polri-TNI melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), di lokasi ledakan di kawasan Monas, Selasa (3/12/2019). Pada peristiwa ini dua personel TNI terluka.
Sebelum ledakan terjadi, banyak anggota TNI sedang berolahraga di kawasan Monas.
Dua di antaranya menjadi korban dan kini mendapatkan penanganan medis di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.
Sementara itu, kawasan Monas telah dibuka untuk umum setelah penyisiran dan olah TKP dilakukan.
"Selesai olah tempat kejadian perkara (TKP) dari laboratorium forensik nanti TKP (Monas) akan kami buka," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono.
Baca juga:
TERBARU Ledakan di Monas! Polres Sebut karena Ponsel
Ledakan Guncang Kawasan Monas, Dua Prajurit TNI Terluka di Tangan dan Paha
Dalam konferensi pers ia menjelaskan peristiwa ledakan yang terjadi di Monas bersumber dari granat asap. Sebelumnya sempat beredar ledakan bersumber dari ponsel.
"Hasil olah TKP ini diduga granat asap yang meledak," tambahnya.